- Tempat Nongkrong Para GIRILAYA mania -


You are not connected. Please login or register

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Go down  Message [Halaman 1 dari 1]

1Artis BaCaleg di Pemilu 2014 Empty Artis BaCaleg di Pemilu 2014 Fri 26 Apr 2013, 00:04

girilayabot

girilayabot
Spammer
Spammer
Artis BaCaleg di Pemilu 2014 125815_kpupemilu

Pemilu 2014 akan diramaikan oleh sejumlah artis dan selebritis yang ikut bertarung memperebutkan kursi di Senayan. Tercatat ada puluhan artis yang ingin menjadi anggota dewan. Kehadiran artis-artis ini akan memperbesar kemungkinan Senayan makin banyak diisi oleh artis.

Peserta Pemilu 2014 dengan nomor urut 1 mengantongi sejumlah artis yang bisa menjadi magnet untuk meraup suara. Tercatat Ricky Subagja, Doni Damara, Melli Manuhutu, Mel Shandi dan Jane Shalimar menjadi
caleg partai yang dipimpin Surya Paloh itu.

Partai Kebangkitan Bangsa, yang memiliki nomor 2 tak mau kalah. Partai yang dipimpin Muhaimin Iskandar ini juga memiliki sederet artis. Ada Ridho Rhoma, Arzetti Bilbina, Said (Bajaj Bajuri), Mandala Shoki,
Iyeth Bustomi, dan Akri Patrio memperkuat barisn caleg PKB.

PKS menjadi partai besar yang tak memiliki caleg artis. Partai yang mendapat nomor urut 3 ini lebih mengedepankan caleg yang berasal dari kader dan tokoh daerah.

PDI Perjuangan masih mengandalkan Rieke Dyah Pitaloka sebagai artis andalan setelah ditinggal Dedy "Miing" Gumelar. Namun Rieke tak sendiri, koleganya dari kalangan artis siap berjuang bersama di partai
nomor urut empat ini. Deretan caleg artis PDIP yaitu Yessy Gusman, Edo Kondologit, Sony Tulung dan Nico Siahaan.

Golkar masih mengandalkan artis 'lawas'nya. Nurul Arifin, Tantowi Yahya dan Tety Kadi akan kembali maju berebut kursi di Senayan. Ketiga artis senior itu akan dibantu oleh presenter Charles Bonar Sirait
untuk mengantar si nomor urut 5 meraih banyak suara di Pemilu 2014.

Partai nomor urut 6, Gerindra, menggebrak dengan deretan artis-artisnya. Tercatat ada Irwansyah, Jamal Mirdad, Rachel Maryam, Bella Saphira dan Iis Sugianto memperkuat partai besutan Prabowo Subianto ini.

Pemenang Pemilu 2009, Partai Demokrat, juga masih mengandalkan beberapa caleg artis untuk mendulang suara. Namun tak ada tambahan artis, partai dengan nomor urut 7 ini masih mengandalkan Venna Melinda
dan Inggrid Kansil. Meski ada juga Farhat Abbas yang cukup dikenal menjadi caleg PD.

PAN, yang dikenal sebagai partai lumbung artis, tetap bertarung di Pemilu 2014 dengan mengandalkan para pelaku dunia hiburan. Deretan artis PAN yaitu Primus Yustisio, Eko (Patrio) Hendro Purnomo, Ikang
Fawzi, Dwiki Dharmawan, Desy Ratnasari, Anang Hermansyah, Jeremy Thomas, Gisel Anastasia 'Idol' dan calon suaminya Gading Marten.

Partai urutan nomor 9, Hanura, mengandalkan dua artis sebagai 'senjata' di Pemilu 2014. Ada Gusti Randa dan David Chalik di jajaran artis Hanura. Partai Bulan Bintang, partai nomor urut 14, tak memiliki caleg artis. Begitu juga dengan PKPI Bang Yos yang mendapat nomor urut 15.

Sumber : [You must be registered and logged in to see this link.]

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Kembali Ke Atas  Message [Halaman 1 dari 1]

Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik

Ping your blog, website, or RSS feed for Free
ping fast  my blog, website, or RSS feed for Free

 

pagerank analyzerW3 Directory - the World Wide Web Directory

© 2014 Copyright Girilaya Real Groups - All Rights Reserved | Back to Top