- Tempat Nongkrong Para GIRILAYA mania -


You are not connected. Please login or register

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Go down  Message [Halaman 1 dari 1]

girilayabot

girilayabot
Spammer
Spammer
Legenda Masyarakat Putri Junjung Buih Jadi Favorit Peserta Lomba+Bercerita+tingkat+SD+di+Kabupaten+HSU,+Selasa.

Cerita Puteri Junjung Buih yang merupakan cerita legenda Masyarakat Kabupaten Hulu Sungai Utara ternyata menjadi favorit cerita yang dibawakan oleh para peserta pada lomba bercerita tingkat sekolah dasar yang diselenggarakan Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah, Selasa. Meski ada dua cerita pilihan lainnya, yakni Datu Nihing Amuntai karya Fakhrurraji Asmuni dan Tanjung Pusar karya Sudarni, namun para peserta lomba lebih menyukai membawakan cerita Puteri Junjung Buih karya Sudarni.

"Kisahnya nyaman pank dibawaakan, rame wan sudah banyak diketahui urang (Ceritanya lebih mudah disampaikan, seru dan sudah dikenal banyak orang-red) " Ujar Devi salah seorang peserta lomba. Cerita ini memaparkan asal usul keberadaan sosok Puteri Junjung Buih yang menjadi Raja Pertama Kerajaan Negara Dipa yang sekarang lokasinya berada di Kota Amuntai, ibu kota Kabupaten HSU di Kalimantan Selatan. Puteri Junjung Buih yang semula hanya seorang warga desa biasa bernama Galuh Cipta Sari suatu hari tenggelam di sungai saat mencuci pakaian, Namun tatkala Patih Lambung Mangkurat bersemedi di tepi sungai untuk mencari calon Raja Nagara Dipa, Galuh Cipta Sari yang tenggelam di sungai seketika menjelma menjadi sosok Puteri Junjung Buih yang muncul kepermukaan air sungai dan menyatakan bersedia menjadi di angkat menjadi Raja Nagara Dipa asal beberapa syaratnya di penuhi.

Dari cerita Puteri Junjung Buih ini si pengarang Sudarni bermaksud menyampaikan nilai moral kepada pembacanya bahwa motivasi yang tinggi serta usaha yang sungguh-sungguh adalah senjata dan perisai yang ampuh dalam meraih cita-cita. Lomba bercerita yang diselenggarakan 21 -23 Mei ini tidak hanya diikuti siswa SD namun juga peserta tingkat SLTP dan SLTA sederajat yang memperebutkan hadiah utama berupa sepeda untuk juara satu hingga juara harapan dua. Untuk cerita pilihan tingkat SLTP dan SLTA didominasi cerita daerah karangan Syamsiar Seman, diantaranya berjudul Sumangka lawan Paikat, Iwak Baung Jadi Raja Sinding Alam, Intingan Lawan Dayuhan Badua Badangsanak, Asalnya Gajah Kada ada di Kalimantan, Kaluang Di Hukum Gantung dan Si Utun Cangkal Manuntut Ilmu.

Lomba bercerita ini rutin digelar Kantor perpustakaan dan Arsip Daerah (Perpustarda) Hulu Sungai Utara (HSU) sebagai salah satu upaya meningkatkan minat dan kegemaran membaca dikalangan pelajar. "Lomba ini diharapkan juga dapat menambah kecintaan anak banua terhadap cerita dan budaya lokal agar tetap lestari dan tidak hilang ditelan zaman" Ujar Kepala Perpustarda HSU Menurutnya, kegemaran membaca lebih mudah ditanamkan sejak usia dini dengan mengoptimalkan poptensi yang ada di perpustakaan sekolah dan dirumah.

"Semoga dengan adanya lomba ini juga semakin menyadarkan para guru dan orang tua untuk membiasakan anak untuk gemar membaca" imbuhnya. Dengan menyelenggarakan lomba bercerita ini Ia juga berharap dapat semakin memperkenalkan keberadaan Kantor Perpustakaan dan mampu meningkatkan minat generasi muda di Kabupaten HSU khususnya untuk berkunjung keperpustakaan daerah. Bupati HSU Drs H Abdul Wahid yang membuka lomba bercerita menyatakan gembira karena dengan adanya lomba bercerita ini juga dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten HSU ke 61.

Menurut Wahid banyak manfaat yang bisa di petik peserta dari perlombaan ini, karena selain membaca dan bercerita membantu perkembangan psikologis anak, juga membantu mengembangkan daya imajinasi, kemampuan berbahasa dan kepercayaan diri, serta kecintaan kepada cerita dan budaya daerah. (Edy)

Topik sebelumnya Topik selanjutnya Kembali Ke Atas  Message [Halaman 1 dari 1]

Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik

Ping your blog, website, or RSS feed for Free
ping fast  my blog, website, or RSS feed for Free

 

pagerank analyzerW3 Directory - the World Wide Web Directory

© 2014 Copyright Girilaya Real Groups - All Rights Reserved | Back to Top